Google Cendekia, Rekomendasi Situs Jurnal Ilmiah

| | ,

[wpseo_breadcrumb]

Google Cendekia

Disebut juga dengan Google Scholar, Google Cendekia adalah rekomendasi salah satu situs jurnal ilmiah terbaik yang bisa diakses dengan mudah dan gratis. Situs ini nanti akan sangat berguna, terutama ketika deadline tugas yang Anda miliki sudah mepet, tetapi Anda masih belum menemukan sumber yang pas untuk dijadikan referensi.

Buat Anda yang kebetulan sedang disibukkan dengan tugas paper atau skripsi, Google Cendekia merupakan pilihan paling tepat untuk Anda manfaatkan. Google Cendekia dikenal sebagai situs jurnal ilmiah yang cukup komplit dalam menyajikan sumber – sumber yang pas dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Google Scholar, Rekomendasi Referensi Situs Jurnal Ilmiah

Perlu diketahui, Google Cendekia adalah salah satu produk lain buatan perusahaan teknologi raksasa Google. Google Cendekia menjadi situs jurnal gratis yang menyediakan ratusan atau bahkan ribuan referensi ilmiah dan literatur pendidikan lengkap.

Melalui situs inilah Anda bisa menemukan berbagai e-book dengan mudah. Anda bahkan bisa mendownloadnya secara cuma – cuma, alias gratis. Untuk mengaksesnya Anda bisa mengunjungi situsnya di alamat berikut, https://scholar.google.co.id/.

google-scholar
google scholar

Cara Membuat Akun Google Cendekia

  • Pertama, pastikan untuk memiliki Email dengan domain ac, id, org atau com. Tujuannya, agar lebih meyakinkan Google bahwasannya Anda adalah pengguna akademis dari suatu akademi atau universitas.
  • Buka laman Google Cendekia dengan cara login lewat akun Google.
  • Pilih tombol My Profile di bagian layar kiri atas.
  • Nanti akan muncul tampilan 5 kolom isian yang harus Anda isi.
  • Adapun keterangan yang dibutuhkan dalam pengisiannya diantarnya seperti nama lengkap, alamat email yang terafiliasi dengan perusahaan atau universitas, nama instansi, bidang keilmuan yang ditekuni dan alamat website jika punya.
  • Ceklis, Make My Profile Public agar karyamu bisa dinikmati semua orang.
  • Anda akan dibawa menuju halaman profil untuk melengkapi foto diri dan latar belakang atau background akun Google Cendekia.

Cara Menggunakan Google Cendekia

  • Apabila Anda ingin menambahkan artikel pada akun Google Cendekiamu, maka ada 3 pilihan yang bisa Anda pilih, namun sebelumnya silakan klik ikon Add terlebih dulu. Adapun pilihan pertama, yakni Add Article Groups, kedua Add Articles dan yang ketiga yakni Add Article Manually.
  • Apabila Anda memutuskan untuk memilih berbagai artikel, maka artikel akan ditampilkan dalam profil masing – masing secar otomatis.
  • Selain itu, Anda pun bisa menyuntingnya secara manual, seperti judul, isu, penerbit, tanggal, volume dan lain sebagainya.
  • Anda bahkan bisa menghapus daftar artikel yang dibuat sehingga tidak muncul lagi dalam profilmu.
  • Kemudian untuk melakukan pemeriksaan indeks pencarian, Anda bisa membuka kembali Homepage Google Cendekia dan mengetikkan Nama Panjang atau Nama Lengkap pada Kolom Pencarian.

Manfaat Google Cendekia

  • Mencari artikel dan jurnal. Ya, Google Cendekia atau Google Scholar memiliki cara kerja yang sama dengan mesin pencarian Google. Namun demikian, untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih spesifik dan maksimal Anda harus menggunakan keyword yang lebih lengkap.
  • Membuat Perpustakaan Pribadi. Ketika Anda menjelajah hasil pencarian, Anda bisa menyimpan artikel di perpustakaan pribadi. Caranya adalah dengan mengeklik ikon berbentuk bintang yang ada di bagian bawah hasil pencarian Google.
  • Mengatur Alert. Ini adalah fitur yang sangat berguna bagi para mahasiswa, terutama bagi mereka yang sedang meneliti isu yang lagi berkembang. Fitur tersebut akan memudahkan Anda untuk mengikuti artikel akademik apa saja yang baru diriliskan. Anda bahkan bisa mengatur notifikasi atau alert apabila ada hasil pencarian terkait keyword yang spesifik. 

Demikianlah informasi seputar Google Cendekia, rekomendasi situs jurnal ilmiah gratis terbaik 2020. Semoga bermanfaat.

Previous

Sejarah dan Fakta Menarik Tentang Suku Dayak

Komputer Adalah : Ini Dia Ilmu Lengkap Tentang Komputer, Pengertian, Fungsi, Komponen

Next

Leave a Reply